UPACARA PEMBUKAAN JAMDA JAWA TENGAH

Tim Seni Tradisional SMP Negeri 12 Semarang ikut mendukung upacara pembukaan Jambore Daerah Tahun 2015 di Karanggeneng

PERAYAAN HUT RI KE 70

Bapak Agung Tito Kepala SMP Negeri 12 Semarang ikut berpartisipasi dalam lomba masak nasi goreng "Merah Putih" dalam rangka merayakan HUT RI ke 70

PENYERAHAN PENGHARGAAN

Penyerahan Tista Jambore Daerah Oleh Ka Mabigus Kak Agung Tito

GELAR SENI

Pagelaran seni sebagai ajang kreatifitas siswa-siswi SMP Negeri 12 Semarang

HIJAU & RINDANGKAN SEKOLAHKU

Penanaman pohon secara simbolis oleh Kepala SMP Negeri 12 Semarang

Rabu, 06 November 2019

PELANTIKAN DEWAN GALANG

Dalam rangka regenerasi kepemimpinan Gerakan Pramuka di Gugus Depan 06.069 dan 06.070 SMP Negeri 12 Semarang pada hari Jumat, 1 November 2019 menyelenggarakan pelantikan Dewan Galang masa bakti 2019/2020

Deklarasi Bebas Sampah Plastik Sekolahku (BeStikKu)

Dalam rangka ikut menekan produksi sampah di kota Semarang, Keluarga besar SMP Negeri 12 Semarang bersama dengan Kepala Dinas Pendidikan, mendeklarasikan bebas sampah plastik sekolahku, yang ditandai dengan penandatanganan naskah deklarasi. Senin 4 November 2019

Senin, 27 Mei 2019

PENGUMUMAN HASIL UJIAN NASIONAL


PERHATIAN!
Bagi siswa-siswi SMP Negeri 12 Semarang dilarang untuk
1. Corat-coret baju atau yang lainnya
2. Konvoi kendaraan dimanapun
3. Euforia yang mengganggu kekhusukkan di bulan Ramadhan
4. Ini bukan merupakan pengumuman kelulusan
5. Pengumuman kelulusan pada tanggal 29 Mei 2019 pukul 15.00 wib. di pengumuman Smp 12

Rabu, 16 September 2015

Pelantikan dan Penerimaan Anggota Pramuka Penggalang



Semarang, Gudep 06.069 – 06.070 Pangkalan SMP Negeri 12 Semarang akhirnya dapat melaksanakan kegiatan Perkemahan Penerimaan Anggota Baru yang dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu  tanggal 5 dan 6 September 2015, bertempat di halaman SMP Negeri 12 Semarang dengan jumlah peserta putra yaitu 112 dan jumlah peserta putri 144 dengan total 256  sardik  dengan pendamping  regu berjumlah 50 diambil dari Dewan Penggalang. kegiatan kali ini cukup berbeda dikarenakan para pembina berusaha menyesuaikan seluruh aturan yang ada walau belum maksimal, kegiatan yang dimulai pukul 14.00 WIB pada tanggal 5 September ini disambut suka cita oleh para calon anggota baru dan para Dewan Penggalang pada setiap pasukan.